Syalom Bapak-Ibu, Opa-Oma, Opungta-Opungti, kakek-nenek, kakak-adik dan teman-teman sekalian semoga semuanya dalam keadaan sehat dan selalu bersukacita dalam perlindungan Tuhan kita Yesus Kristus Amin.
Kesempatan kali ini izinkan saya berbagi sedikit mengenai TDRP, jujur saya baru mendengar tempat ini baru beberapa bulan lalu melalui sharing seorang teman dan akhirnya dapat kesempatan untuk mendatangi TDRP secara langsung, karena penasaran dan ingin tahu kegiatan apa saja sih yang dilakukan di TDRP ini, mari simak bacaan berikut ini ya.
TDRP adalah singkatan dari Taman Doa Rumah Pengorbanan. merupakan sebuah area untuk berdoa, tempat ini terbuka untuk umum selama 24 jam dalam 7 hari. boleh datang secara pribadi, bersama keluarga, teman dan rekan-rekan persekutuan untuk melakukan kegiatan doa secara bersama-sama, maupun untuk berdoa secara pribadi.
Taman Doa Rumah Pengorbanan terdiri dari 4 bagian besar, yaitu : Gedung Utama, Goa-Goa Doa, Gedung Penunjang dan Taman Doa Tematik.
Di gedung utama disebut Menara Doa Salomo yaitu tempat untuk berdoa, memuji dan menyembah Tuhan selama 24 jam. penjaga Menara Doa akan berdoa bersama-sama dengan pengunjung yang datang ke Menara Doa Salomo diiringi instrumen musik, dari infomasi yang saya dapatkan hari Senin pertama setiap bulannya, ada kebaktian kesembuhan Ilahi bagi yang ingin disembuhkan dari sakit penyakit dll.
Kamar Doa yaitu kamar dimana pengunjung dapat berdoa dan beristirahat secara gratis, setiap kamar hanya untuk satu orang, full Ac dan dapat makan gratis.
Kapel ada 4 : dua menggunakan karpet, dan dua menggunakan kursi. kapasitas sampai 100 orang tiap kapel. gembala dapat mengadakan ibadah khusus, doa semalaman, perjamuan kudus, retreat doa bersama jemaat di kapel, gratis dan pengunjung harus mendaftar terlebih dahulu untuk ketersediaan tempat.
Goa-goa Doa berada di tebing di antara Gedung Utama dan Gedung Penunjang seluruhnya ada 81 Goa doa, satu Goa Doa hanya untuk satu orang. di Gedung penunjang terdapat : Ruang Makan, Dapur, Perpustakaan, Toko Buku, dan ruang Konseling. Di Taman Doa terdapat taman tematik Buah Roh dan saung-saung doa untuk merenungkan Firman Tuhan atau mendengarkan musik.
Nah teman-teman itulah penjelasan sedikit mengenai Taman Doa Rumah Pengorbanan, bagi yang ingin datang untuk memuji, menyembah dan berdoa di tempat ini dapat menghubungi no telp berikut ya 021- 22910367, 021-77801678. saya akan berbagi beberapa dokumentasi kunjungan saya bersama keluarga di Taman Doa Rumah Pengorbanan. oh ia sebagai rasa ucapan syukur selama bisa mengikuti kegiatan di Taman Doa dengan berbagai fasilitas yang di dapat baik berkat jasmani dan rohani sebelum pulang kita dapat mengisi amplop persembahan berdasarkan kerelaan hati kita teman-teman dan kita juga mengisi pokok doa apabila ingin di doakan. Terimakasih semoga tulisan ini bermanfaat dan memberkati bapak-Ibu, Opa-Oma, Opungta-Opungti, kakek-nenek,kakak-adik dan teman-temanku sekalian, kiranya Tuhan sumber damai sejahtera memberkati kita semua amin.
Menara Doa Salomo tampak kiri gedung |
Menara Doa Salomo tampak kanan gedung |
|
|